Cara menulis yang BAIK



Berikut tips-tips yang bisa membuat tulisan kita menjadi baik. Bahkan jika kita tekun melakukannya tidak sulit membuat tulisan berkualitas.
1. Perbanyak membaca
Menulis dan membaca adalah dua hal yang tidak bisa dipisahkan bagaikan gambar dan angka pada uang koin. Membaca adalah proses memasukkan data berupa tulisan ke dalam otak(memori). Yang dibaca adalah tulisan, dan tulisan adalah hasil dari menulis.
Itulah yang membuat keduanya saling berhubungan. Membaca merupakan hal yang mutlak untuk bisa menulis. Dengan membaca kita dapat mempekaya kosa kata kita sehingga kata yang kita tuangkan lewat tulisan menjadi pas dan enak dibaca. Cara ini sangat efektif untuk membuat tulisan kita menjadi berkualitas walaupun cara ini bukan termasuk cara instan.
2. Latihan secara konsisten
Seperti kata pepatah, “practise make perfect”. Berlatih menulis secara konsisten membuat tulisan kita bertambah hari bertambah baik. Tak akan pernah menyangka tulisan kita akan semakin sempurna saja bila berkomitmen untuk berlatih terus-menerus. Bahkan kita akan terkejut sendiri dengan tulisan yang kita buat. Ternyata saya bisa menulis sebagus ini.  Satu hal yang pasti, Kita tidak akan tahu kemampuan kita dalam menulis jika kita tidak pernah menulis.
3. Yang penting ditulis
Mengalir seperti air. Itulah menulis. Tuliskan saja apa yang ingin kita tulis. Tidak peduli tulisan kita tidak sesuai tata bahasa atau apapun, yang penting kita menulis. Nah,,  setelah selesai baru kita koreksi tulisan kita.Catatan penting yang harus diingat bahwa jika kita ingin menulis untuk dibaca orang lain, maka tulisan kita harus dapat dipahami orang lain. Itulah tips dari saya untuk kita semua. Semoga bermanfaat.

Komentar