Informasi tentang Kredit BNI Wirausaha

Informasi yang berkaitan dengan Kredit BNI Wirausaha yaitu sebgai berikut:
  1. Apa itu Kredit Wirausaha pada Bank BNI
  2. Manfaat dan Fasilitas dari kredit BNI Wirausaha
  3. Keunggulan dari kredit BNI Wirausaha
  4. Syarat Umum dan Persyaratan pengajuan kredit
  5. Pelapon dari kredit BNI Wirausaha
  6. Lampiran Brosur

1. BNI Wirausaha

Fasilitas kredit dari BNI untuk usaha kecil dengan fasilitas kredit Rp 50 juta hingga Rp 1 Milyar.

2. Manfaat dan Fasilitas dari Kredit BNI Wirausaha 
Manfaat

    BNI Wirausaha mendukung usaha Anda lewat pemberian kredit usaha produktif kepada perorangan maupun badan hukum, yang meliputi seluruh sektor ekonomi yang layak dibiayai.  
Fasilitas 
  • BNI ATM
  • BNI SMS Banking
  • Internet Banking


3. Keunggulan dari kredit BNI Wirausaha


1. Proses cepat dan persyaratan mudah
2. Bisa diakses melalui lebih dari 250 outlet BNI Wirausaha di seluruh Indonesia
3. Suku bunga bersaing
4. Jangka waktu kredit hingga 5 tahun
5. Batas kredit maksimal hingga Rp 1 miliar
6. Dapat take over kredit dari bank lain



4.  Persyaratan Umum dan Persyaratan Pengajuan kredit

Persyaratan Umum:

1. Warga Negara Indonesia (WNI)
2. Usaha telah berjalan minimal 2 tahun
3. Telah menjadi nasabah Bank minimal 3 (tiga) bulan terakhir


Persyaratan pengajuan kredit perorangan: 
  1. Mengisi formulir aplikasi permohonan kredit BWU
  2. Menyerahkan fotocopy Kartu Tanda Penduduk (KTP) pemohon & suami/istri
  3. Menyerahkan fotocopy Kartu Keluarga (KK) yang masih berlaku.
  4. Menyerahkan fotocopy Surat Nikah
  5. Menyerahkan pas foto terbaru pemohon & suami/istri
  6. Menyerahkan laporan keuangan minimal 2 periode terakhir/ 2 tahun terakhir.
  7. Menyerahkan fotocopy NPWP / SPT PPh pasal 21
  8. Menyerahkan fotocopy rekening koran / tabungan usaha 3 bulan terakhir/nota-nota/bon-bon/fakturfaktur 3 bulan terakhir.
  9. Menyerahkan fotocopy legalitas usaha/surat ijin usaha/surat keterangan usaha.
  10. Menyerahkan fotocopy sertifikat dan IMB / IMB Induk yang telah dilegalisir
  11. Menyerahkan fotocopy SPT PBB terakhir dan bukti pelunasannya.
  12. Biaya appraisal jaminan 300rb
 
Persyaratan pengajuan kredit perusahaan(PT, CV, Firmas):
  1. Mengisi formulir aplikasi permohonan kredit BWU 
  2. Menyerahkan fotocopy Kartu Tanda Penduduk (KTP) pemohon & suami/istri / para pengurus sesuai AD/ART 
  3. Menyerahkan pas foto terbaru pemohon & suami/istri / para pengurus sesuai AD/ART 
  4. Menyerahkan laporan keuangan minimal 2 periode terakhir. 
  5. Menyerahkan fotocopy NPWP / SPT PPh pasal 21 
  6. Menyerahkan fotocopy rekening koran / tabungan usaha 3 bulan terakhir/nota-nota/bon-bon/fakturfaktur 3 bulan terakhir. 
  7. Menyerahkan fotocopy legalitas usaha/surat ijin usaha/surat keterangan usaha. 
  8. Menyerahkan fotocopy sertifikat dan IMB / IMB Induk yang telah dilegalisir 
  9. Menyerahkan fotocopy SPT PBB terakhir dan bukti pelunasannya.
  10. Biaya appraisal jaminan 300rb

5. Pelapon dari kredit BNI Wirausaha

pelapon kredit :
  • Minimal biaya 50.000.000
  • Maksimal biaya 1 Milyar

6. Lampiran Brosur

 Tampilan depan dan belakang

 Tampilan Isi Brosur

Sumber:
Bank BNI Cabang Kemang Pratama, Bekasi 

Komentar